5 Contoh Kegiatan Diplomasi Yang ada di Indonesia

Diposting pada

Kegiatan Diplomasi

Pada hakekatnya setiap bentuk komunikasi yang digunakan dalam diplomasi akan senantiasa didesain untuk mencapai sebuah kesepakatan. Hal ini sesuai dengan pengertian diplomasi yakni berupa komunikasi formal yang dilakukan oleh suatu bentuk negara dengan pihak lain di luar negara.

Pihak-pihak tersebut antara lain berupa negara lain atau kumpulan negara dalam satu organisasi. Kegiatan ini juga kerapkali ditemukan dalam masyarakat Indonesia di keseharianya yang mencangkup ekonomi, hukum, budaya, pendidikan, dan lainnya.

Diplomasi

Diplomasi merupakan kegiatan politik dan merupakan bagian dari arti hubungan internasional yang saling berpengaruh dan kompleks dengan melibatkan pemerintah dan organisasi internasional untuk mencapai tujuan-tujuannya melalui perwakilan diplomatik dan organ-organ lainnya.

Diplomasi dan politik luar negeri diibaratkan sebagai dua sisi mata uang yang tidak dapat dipisahkan. Hal ini dikarenakan politik luar negeri merupakan isi pokok yang terkandung dalam mekanisme pelaksanaan kebijakan luar negeri yang dimiliki oleh negara.

Sementara itu, diplomasi ini  merupakan proses pelaksanaan politik luar negeri. Diplomasi harus dilakukan dengan mengikut sertakan kementerian luar negeri yang bersangkutan agar memperoleh otoritas sebagai bagian dari politik luar negeri.

Namun, hal ini tidak harus berarti bahwa aktivitas antara negara yang menyertakan kementerian luar negeri adalah bagian dari diplomasi. Tanpa agenda yanng terkait dengan politik luar negeri sebagai strategi maka hal ini adalah sekedar aktivitas antar bagian dari dua negara atau lebih.

Contoh Diplomasi

Adapun berbagai jenis diplomasi dan contohnya yang pernah dilakukan oleh Indonesia atau negara lain adalah sebagai berikut:

  1. Ekonomi

Indonesia dalam upaya meningkatkan daya saing produk Indonesia melalui negosisasi CEPA, FTA, dan PTA. Negosiasi CEPA dengan Australia, Negosiasi PTA dengan Afrika pada tahun 2019 sudah diselesaikan, dilanjutkan sengan negosiasi-negosiasi baru.

Salah satu hasil dari diplomasi ekonomi, PT INKA milik Indonesia bisa mengirim ratusan gerbong kereta api ke Bangladesh dan Thailand. Selain itu, BUMN lain bisa mengirim pesawat, diesel, isotop dan semacamnya di negara-negara lain.

  1. Hukum

Pemerintah Indonesia melakukan loby dan negosiasi terhadap pemerintah Serbia untuk memulangkan Maria Pauline Lumowa, pembobol bank BNI. Pemerintah mengajukan ekstradisi Maria agar kasusnya bisa ditangani sesuai sistem hukum di Indonesia.

Pengajuan tersebut diterima oleh pemerintah Serbia karena hubungan baik yang terjalin selama ini antara Indonesia dengan Serbia.

  1. Budaya

Diplomasi budaya biasanya digunakan sebagai ajang memperkenalkan budaya asal negara pengirim. Seperti yang dilakukan oleh Jepang dan Indonesia. Pada tahun 2008, diselenggarakan festival Jakarta-Japan Matsuri yang dibentuk oleh warga Jepang yang tinggal di Indonesia.

Pelaksanaan festival dibantu oleh pemerintah DKI Jakarta. Tujuannya untuk memperkenalkan budaya Jepang kepada Indonesia. Begitu pula sebaliknya, Indonesia juga berhak mempromosikan budayanya kepada negara Jepang.

  1. Pendidikan

Salah satu perwujudan dari diplomasi bidang pendidikan adalah tersedianya beasiswa luar negeri bagi orang Indonesia yang akan melanjutkan ke universitas di luar negeri, misalnya Inggris dengan beasiswa Chevening UK.

Selain beasiswa, diplomasi pendidikan diwujudkan dengan adanya riset yang berhubungan dengan pendidikan atau mempelajari sistem pendidikan negara lain, seperti pertukaran mahasiswa asing, kunjungan sekolah dan sebagainya.

  1. Pertahanan

Pada Februari 2020, Indonesia menerima 14 drone dari Amerika Serikat yang digunakan untuk memutakhirkan Helikopter Bell 412 dalam mengawasi maritim Indonesia. Drone tersebut dibutuhkan oleh TNI AL karena kamampuannya.

Sebenarnya mulai dari tahun 2014, Indonesia sudah menyetujui program hibah sehingga bantuan tersebut disetujui oleh DPR dan Kementerian pertahanan. Oleh karena hibah alutsista, maka Indonesia juuga berhati-hati kaitannya dengan kerahasiaan data yang bisa mengancam pertahanan Indoensia.

Itulah tadi artikel yang bisa kami bagikan pada segenap pembaca berkenaan dengan contoh kegiatan diplomasi yang ada dalam bidang ekonomi, hukum, budaya, pendidikan, dan pertahanan. Semoga memberikan edukasi bagi segenap pembaca yang membutuhkannya.

Saya adalah lulusan Universitas Lampung Tahun 2022 Jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan yang bercita-cita ingin menjadi dosen